KAJIAN PUSTAKA: Pengertian Analisis Menurut Para Ahli

pengertian analisis adalah

Seringkali kita mendengar sebuah istilah yaitu analisis

Tapi apakah kamu tahu mengenai arti dan pengertian istilah tersebut? Biasanya pengertian dari Analisis akan dikutip dan dimasukan kedalam Bab II Tinjauan Pustaka.

Mungkin sebenarnya kamu memahami maksud dan mengerti apa itu analisis tapi tidak tahu bagaimana cara mengartikannya dalam bentuk tulisan.

Baiklah, kita cari dulu apa kata dasar dari Analisis itu sendiri.

Analisis memiliki kata dasar atau kata tidak bakunya yaitu Analisa, tentu istilah ini memiliki makna yang panjang.

Kalau berdasarkan kamus bahasa indonesia, arti dari analisis sendiri adalah menyelidiki suatu peristiwa untuk mencari tahu apa sebab dan duduk perkaranya.

Tapi ada juga makna lain dari istilah analisis ini, yaitu pemecahan persoalan yang dimulai dengan dugaan akan kebenarannya.

Lalu bagaimana jika analisis ini dikaitkan dengan kegiatan yang berkaitan dengan kimiawi seperti laboraturium.

Dalam kegiatan lab sering juga menyebutkan kata analisis, secara kbbi analisis dalam kimia berarti penyelidikan kimia dengan menguraikan sesuatu untuk mengetahui zat bagiannya dan sebagainya.

Sehingga analisis mempunya makna yang berbeda-beda ketika dikaitan dengan konteks tertentuapakah itu data, sistem, pasar, pekerjaan dan sebagainya.

Penjelasan makna dan pengertian dari istilah Analisis atau analisa diatas berdasarkan kamus besar bahasa indonesia.

Analisis juga dapat diartikan sebagai penjelasan atau deskripsi yang dihasilkan dari mempertimbangkan sesuatu dengan cermat.

Lalu bagaimana menurut pendapat para ahli atau pakar?

Berikut ini kami telah merangkum beberapa para ahli yang memberikan definisi terhadap istilah analisis.

Tentu pengertian menurut para ahli bisa digunakan sebagai tinjauan pustaka (bab 2) atau refrensi dalam penyusunan karya ilmiah.

  • Satori dan Komariyah, 2014:200

Analisis adalah suatu usaha untuk mengurai suatu masalah atau fokus kajian menjadi bagian-bagian (decomposition) sehingga susunan/tatanan bentuk sesuatu yang diurai itu tampak dengan jelas dan karenanya bisa secara lebih terang ditangkap maknanya atau lebih jernih dimengerti duduk perkaranya.

  • Peter Salim dan Yenni Salim (2002)

Analisis adalah proses pemecahan masalah yang dimulai dengan hipotesis (dugaan, dan sebagainya) sampai terbukti kebenarannya melalui beberapa kepastian (pengamatan, percobaan, dan sebagainya).

  • Menurut Spradley (Sugiyono, 2015:335)

Analisis adalah sebuah kegiatan untuk mencari suatu pola selain itu analisis merupakan cara berpikir yang berkaitan dengan pengujian secara sistematis terhadap sesuatu untuk menentukan bagian, hubungan antar bagian dan hubungannya dengan keseluruhan.

  • Sofyan Syafri (2009: 207):

Analisis adalah memecahkan atau menguraikan sesuatu unit menjadi berbagai unit terkecil.

  • Menurut Rifka Julianty

Analisis adalah aktivitas penguraian pada pokok atas berbagai bagiannya dan penelaahan bagian itu sendiri, serta hubungan antara bagian untuk mendapatkan pengertian yang tepat dan pemahaman arti keseluruhan.

  • Wiradi

Analisis adalah aktivitas yang memuat sejumlah kegiatan seperti mengurai, membedakan, memilah sesuatu untuk digolongkan dan dikelompokan kembali menurut kriteria tertentu kemudian dicari kaitannya dan ditafsir maknanya.

  • Komariddin (2001:53)

Analisis adalah kegiatan berfikir untuk menguraikan suatu keseluruhan menjadi
komponen sehingga dapat mengenal tanda-tanda komponen, hubungannya satu
sama lain dan fungsi masing-masing dalam satu keseluruhan yang terpadu.

  • Minto Rahayu

Analisis merupakan sebuah proses dari sebuah kinerja yang mempunyai urutan tahapan pekerjaan sebelum dilakukannya riset dan didokumentasikan dalam penulisan laporan.

Baca Juga: Pengertian DATA

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *